kop baru

 

on . Hits: 280

PENGADILAN AGAMA KANGEAN MENGIKUTI MONITORING DAN EVALUASI PENYUSUNAN ANGGARAN BASELINE TAHUN 2025

monev1

Kegiatan Monev per Satker

Kangean Humas PA : Berlokasi di Kota Surabaya, Pengadilan Tinggi Agama Surabaya mengundang Sekretaris, Kepala Sub Bagian PTIP dan Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan dari masing-masing satuan kerja diseluruh Pengadilan Agama Tingkat Pertama Wilayah Jawa Timur untuk menghadiri acara Monitoring dan Evaluasi Penyusunan Anggaran Baseline Th. 2025 yang dilaksanakan pada tanggal 20 sampai 22 Desember 2023. Pada kesempatan kali ini Ahdiyat Ilmawan Nehru, S.H.I., M.H. selaku Sekretaris, diikuti oleh Enggar Bagus Saputro, S.Kom, sebagai Plt. Kasubag. PTIP dan Gati WIlasih, A.Md.AB. yang mewakili Kasubag Umum & Keuangan kompak menghadiri acara tersebut dengan segala persiapan yang matang.

monev2

Character Building

Acara tersebut dibuka dengan pembacaan doa oleh Sekretaris Pengadilan Agama Lumajang yaitu Achmad Chozin, SH. Kemudian seluruh Panitia dan Peserta berdiri bersama untuk menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan hymne Mahkamah Agung. Ketua PTA Surabaya, Dr. H. Bahruddin Muhammad, SH, MH, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Penyusunan Anggaran adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan dengan benar. Karena dengan anggaran tersebut, rencana kegiatan satuan kerja dapat tercapai dengan baik.

monev3

Pengarahan dari Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran MA RI

Setelah sambutan dari Ketua PTA Surabaya, kegiatan berikutnya diisi oleh pengaragan dari Kepala Biro Perencanaan & Anggaran MA RI, H. Sahwan, SH, MH, secara daring. Beliau memberikan pengarahan yang mendetail terkait pelaksaaan Anggaran Tahun 2023 dan juga pelaksaan Anggaran di tahun-tahun yang akan datang. Tidak lupa pula beliau berpesan agar di akhir tahun 2023 ini, seluruh satuan kerja dapat merealisasikan anggaran secara maksimal.

monev4

Sambutan Ketua PTA Surabaya

Character Building dengan tema "Happiness at Work" adalah materi dari Professional Coach Sahid Sumirto yang dibawakan untuk acara selanjutnya. Pada sesi ini beliau menekankan bahwa selain kesuksesan dalam bekerja, kebahagiaan juga menjadi factor penting untuk dicari. Karena dengan perasaan bahagoa yang dilibatkan dalam melakukan pekerjaan potensi kesuksesan akan menjadi lebih besar. Sehingga diharapkan hasil pekerjaan dan juga hubungan antar rekan kerja menjadi lebih baik.

monev6

Sekretaris, Staf Kasubbag Umum & Keuangan, dan Plt. Kasubbag PTIP

Berikutnya adalah kegiatan inti dari acara tersebut, yaitu Monev Anggaran Baseline Tahun 2025. Pada Kegiatan inim Tim dari PTA Surabaya meminta setiap Kasubag PTIP maju satu per satu untuk dilakukan Monev Anggaran Baseline Tahun 2025 y ang telah disusun dengan melibatkan Kuasa Pengguna Anggaran yang dalam hal ini Sekretaris, dan juga Pimpinan satuan kerja PA Kangean. Hal-hal yang menjadi pertimbangan untuk mendapatkan validasi dari PTA Surabaya, diantaranya adalah anggaran yang disusun sudah mengikuti peraturan yang berlaku dan juga lampiran data dukung yang lengkap dan sesuai. (ebs)

Add comment


Security code
Refresh

Aplikasi Pendukung

        

 

  • Launching 11 Inovasi
  • Komitmen ZI
  • Dekorum Ruang Sidang

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Kangean Klas II

Jl. Raya Duko No. 10 Kangean

Sumenep Jawa Timur 

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Telp : 0811-3636-034

Kode Pos 69491

  Lokasi Kantor

 

   youtube

©IT  PA Kangean