Upacara Memperingati Hari Lahir Pancasila Tahun 2019

 

Sabtu, 1 Juni 2019, Pengadilan Agama Kangean mengadakan Upacara Bendera Peringatan Hari Lahir Pancasila. Bertempat di halaman kantor Pengadilan Agama Kangean, acara ini diikuti oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Kangean, baik dari jajaran hakim, pejabat struktural dan fungsional hingga para honorer Pengadilan Agama Kangean.

Ketua Pengadilan Agama H. MOH. MUJTABA, S.Ag.,S.H.,M.H Kangean, bertindak selaku Pembina upacara dan komandan upacara oleh M. RIDWAN, S.H. Inspektur upacara Selanjutnya, pembacaan teks Pancasila oleh MASHAR,S.H serta dilanjutkan pembacaan teks Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945.

Dalam amanat Pembina Upacara menyampaikan amanat dengan tema "Kita Pancasila, Bersatu, Berbagi, Berprestasi" bahwa upacara ini merupakan bentuk rasa syukur kepada Allah SWT dan penghargaan atas perjuangan para pahlawan yang telah rela berkorban demi kemerdekaan Indonesia hingga Pancasila bisa menjadi Ideologi negara kita.

Upacara diakhiri dengan doa dan upacara ditutup dengan khidmat. hal ini kita sebaga warga Negara peradilan agama, mari sama – sama kita jaga Negara ini dengan mengamalkan nila - nilai yang tertanam dalam pancasila dalam bentuk profesi kita sebagai warga peradilan yang secara umum di nanungi oleh Mahakamah Agung dengan bekerja secara profesional.